Sedekah

Yuk Kenali Jenis Wakaf Berdasarkan Tujuannya

Sejatinya sedekah dalam bentuk wakaf sering kali ditujukan untuk memudahkan terlaksananya kepentingan banyak orang. Meski secara umum benar namun, nyatanya jenis wakaf dapat dibagi berdasarkan masing – masing tujuan yang berbeda lho Kawan. Tentu hal yang satu ini jarang sekali diketahui bukan? Yuk, pahami selengkapnya sekarang.

Pada dasarnya, wakaf berdasarkan tujuan utama terdapat 2 jenis berbeda, yakni wakaf ahli dan wakaf khairi. Wakaf ahli disebut juga dengan dzurri atau ‘alal aulad yang mana tujuan wakaf diperuntukan untuk kemaslahatan dalam ruang lingkup yang lebih sempit yakni keluarga atau kerabat. Hal ini sering kali terjadi pada suatu keluarga besar yang memiliki warisan rumah peninggalan orang tua mereka. Namun di sisi lain terdapat salah satu saudara yang tergolong tidak mampu. Maka, saudara – saudara yang lain memutuskan untuk mewakafkan rumah warisan tersebut sebagai modal untuk menjalani kehidupan bagi saudara yang tidak mampu.

Sementara itu berbeda dengan wakaf ahli, wakaf khairi ruang lingkupnya lebih luas. Jenis wakaf ini adalah yang sering kali kita dengar di kalangan masyarakat. Ya, wakaf khairi biasanya diperuntukan untuk kepentingan agama atau pun masyarakat di suatu daerah terpencil yang sangat membutuhkan bantuan. Hal – hal yang menjadi materi sedekah dalam wakaf khairi dapat berupa tanah untuk pembangunan masjid, area pemakaman, ataupun sumber air sumur. Sedekah tersebut diharapkan dapat memberikan manfaat yang terus mengalir baik bagi yang menerima maupun yang menyedekahkan.

Wah, cukup menarik ya Kawan. Ternyata tujuan wakaf tak hanya dapat diperuntukan bagi masyarakat luas saja. Mewakafkan harta untuk kerabat yang membutuhkan ternyata memiliki manfaat yang lebih baik lho. Bukan tanpa alasan, pasalnya sedekah jenis ini tak hanya mendatangkan pahala saja tapi juga memperkokoh hubungan tali silaturahmi antar keluarga. Tentu Allah SWT sangat memberkahi tujuan sedekah seperti ini.

Related Articles

Back to top button