Sedekah

Ketahui Ini Kelompok Yang Berhak Menerima Daging Qurban

Berqurban di hari raya Idul Adha menjadi momen langka yang hanya dapat dilakukan satu kali dalam setahun. Bukan tidak dianjurkan melakukannya di hari lain, namun pada Idul Adha terdapat tumpukan pahala dan berkah bagi mereka yang melakukannya. Meskipun begitu, saat berqurban pun kita juga perlu mengetahui siapa saja yang berhak menerima sedekah kita.

Secara garis besar, penerima hewan qurban di bagi dalam 3 golongan. Yang pertama adalah mereka dan keluarganya yang berqurban. Bukan tanpa alasan, hal ini dikarenakan saat Idul Adha kita dianjurkan untuk berpuasa hingga sholat Ied berakhir. Setelah itu baru kita disunnahkan untuk makan dan akan lahir keberkahan jika kita juga memakan hewan hasil qurban sendiri.

Yang kedua, kerabat dan tetangga kita. Dalam hal ini kita tidak membedakan mana kerabat yang berada ataupun dalam keterbatasan. Pasalnya, berqurban sama dengan berbagi. Oleh karena itu berbagi makanan lewat hewan yang kita qurbankan tentu menghasilkan banyak pahala dan keberkahan di dalamnya Kawan.

Yang terakhir, adalah mereka yang fakir dan miskin. Membagikan daging qurban pada kaum dhuafa ini hukumnya wajib lho. Bahkan keberkahan dari kebahagiaan mereka yang ditimbulkan sangatlah tinggi. Terutama jika kita bisa berbagi daging qurban hingga ke pelosok nusantara. Tentu saja pahala yang didapat tidaklah sementara.

Nah, agar niat sedekah qurbanmu ga sampai disini saja yuk ikuti program Aksi Patungan Daging Qurban yang diusung oleh Wujud Aksi Nyata (WAN). Melalui program ini kamu bahkan bisa berbagi meski dalam keterbatasan lho. Tentu saja, ini jadi solusi berbagi paling mumpuni selama pandemi ini kan. Caranya mudah saja, cukup klik disini dan sebarkan donasimu.

Related Articles

Back to top button